BRI BO Medan Mempermudah Transaksi Uang di Asrama Haji Embarkasi Medan, Bagi Calon Jamaah Haji

Medan, Seiring dengan persiapan untuk ibadah haji tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Medan Putri Hijau – BRI Regional Office Medan telah membuka layanan counter penukaran uang pecahan kecil Riyal Saudi (SAR) di Asrama Haji Embarkasi Medan.

Ahmad Muflihin Taiyeb, Pemimpin Cabang BRI BO Medan Putri Hijau, menjelaskan bahwa para calon jamaah haji sekarang dapat dengan mudah menukarkan uang Rupiah (IDR) ke Riyal (SAR) dalam pecahan kecil, mulai dari SAR 5, 10, 50, hingga 100. Layanan ini telah tersedia sejak kloter pertama pada tanggal 12 Mei 2024 hingga kloter terakhir pada tanggal 9 Juni 2024.

Dalam pernyataannya, Ahmad Muflihin Taiyeb menyampaikan bahwa BRI hadir untuk membantu mempermudah transaksi dan memenuhi kebutuhan para calon jamaah haji selama menjalankan ibadah di Tanah Suci. Respons positif dari para calon jamaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang Embarkasi Medan menunjukkan kepuasan mereka terhadap kehadiran BRI dalam mendukung pelaksanaan ibadah haji tahun ini.

“Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Medan Putri Hijau – BRI Regional Office Medan tetap berkomitmen untuk memberikan layanan dengan penuh dedikasi, dan hadir dalam mendukung aktivitas dan kegiatan masyarakat,” ujar Ahmad Muflihin Taiyeb, kamis (06/06/2024) siang di Asrama Haji Embarkasi Medan.

Dikatakannya, langkah ini menunjukkan komitmen BRI dalam memberikan layanan yang lebih baik kepada masyarakat, terutama dalam memfasilitasi kebutuhan finansial mereka selama perjalanan ibadah haji.

“Diharapkan, inisiatif ini akan memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi para calon jamaah haji, serta memperkuat hubungan yang baik antara BRI dan masyarakat di Medan,“ Sebut Pemimpin Cabang BRI BO Medan Putri Hijau, itu.

READ  Kunjungan Kapolda SUMUT Dalam Rangka Pilkada Damai dan Kondusif serta Peduli Rakyat tidak Mampu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *